Jakarta – PT. Datacomm Diangraha (Datacomm), perusahaan penyedia layanan teknologi network terdepan untuk berbagai industri di Indonesia, hari ini meluncurkan unit bisnis barunya yaitu Datacomm Cloud Business (DCB) yang fokus memberikan layanan cloud computing.
President Director Datacomm, Tan Wie Tjin mengatakan, “Teknologi cloud computing memberikan peluang bagi pebisnis melakukan investasi teknologi informasi untuk meningkatkan efisiensi, daya saing, dan diferensiasi untuk memperluas pasar mereka.”
“Peluncuran Datacomm Cloud Business ini juga bertujuan untuk mewujudkan komitmen jangka panjang kami yakni meningkatkan adopsi cloud computing di Indonesia karena kami percaya teknologi ini dapat menjadi business enabler untuk meningkatkan perekonomian Indonesia,” tambahnya.
Datacomm Cloud Business optimis dapat memberikan layanan cloud computing terbaik untuk pebisnis dengan dukungan faktor-faktor antara lain: 1) Pengalaman selama 25 tahun memberikan layanan TI, khususnya sebagai penyedia teknologi jaringan; 2) Sumber daya manusia, kurang lebih 350 orang, yang profesional; 3) komitmen keuangan yang kuat; 4) telah berinvestasi membangun data center milik sendiri; dan 4) memiliki sertifikasi internasional ISO 9001, ISO 27001 dan ISO 20000.
Dalam memberikan layanan kepada pebisnis, DCB menggunakan filosofi: Enterprise, produk yang ditawarkan diperuntukan bagi perusahaan, baik yang kecil maupun menengah, yang dirancang untuk memiliki ketangguhan dan skalabilitas; Secure, produk yang dibuat selalu mengutamakan security untuk menjamin keamanannya terhadap ancaman dari luar dan kebocoran data; Local, melakukan investasi di infrastruktur data center milik sendiri yang lokasinya berada di Indonesia dengan dukungan SDM lokal untuk menghilangkan hambatan geografis dan bahasa.
Saat ini, DCB menawarkan 2 produk cloud computing, yaitu: Sentriciti, layanan Security-as-a-service (SecaaS) yang meliputi Security Remote Monitoring (SRM), Security Device Management (SDM), dan Security Professional Services (SPS). Produk ini ditujukan bagi pelanggan yang harus memenuhi dan mematuhi peraturan Keamanan Informasi Perusahaan.
Cloudciti berbagai layanan Cloud-as-services (XaaS) yang meliputi Enterprise Infrastructure as a Service (IaaS), Enterprise Email Services, Backup & Disaster Recovery as a Service, Mobile Collaboration Platform as a Service, dan Enterprise Mobility Management as a Service. Produk Datacomm Cloud Busniness sudah tersedia dan dikemas dalam berbagai paket dan harga yang dapat dipilih sesuai keperluan pelanggan, baik enterprise atau UKM.
Berbagai industri, seperti: hospitality, logistik, security, pemerintahan, edukasi, lembaga riset, sektor publik, financial services, health care, oil & gas akan menjadi target layanan cloud computing DCB.
Sutedjo Tjahjadi, Managing Director Datacomm Cloud Business mengatakan, “Prioritas utama DCB dalam memberikan layanan adalah security yang didukung oleh ISO 27001:2013 dan availability layanan hingga 99,9%. Pelanggan cukup membayar apa yang mereka pakai. Tidak ada CapEx (biaya modal) yang tinggi. Tidak ada fee tersembunyi. Sehingga pelanggan dapat fokus menjalankan bisnis yang lebih baik.”
Kehandalan dan kualitas layanan cloud computing DCB didukung oleh faktor-faktor, antara lain: Datacomm sebagai penyedia jaringan yang sudah berpengalaman selama 25 tahun dan berkualitas; Desain data center tier-3 yang berada di infrastruktur data center milik Datacomm yang berlokasi di wilayah Indonesia; Network Operation Center dan Security Operation Center yang beroperasi 24 jam 7 hari oleh engineer dan security analyst bersertifikat internasional; Service Desk yang beroperasi 24 jam 7 hari dan didukung oleh remote engineer yang tersebar di 15 kota di Indonesia; Penerapan standar ISO, yaitu ISO 9001:2008 untuk jaminan mutu layanan; ISO 27001:2013 untuk manajemen keamanan informasi dan ISO 20000:2011 untuk pengelolaan jasa teknologi informasi.
Sertifikasi dan training SDM Datacomm, meliputi: Network, Data Center, Cloud Computing dan Security; Infrastruktur Cloud Computing Datacomm dibangun menggunakan infrastruktur terbaik untuk masing-masing komponennya; Partnership dan dukungan dari perusahaan internasional: Acronis, CenturyLink, Citrix, Microsoft, StreamWIDE, Palo Alto Networks, VMware, Zimbra.
Sumber: Okezone